Rabu, 12 Januari 2011

SILATURAHMI NASIONAL RAJA DAN SULTAN NUSANTARA 2009 (Bag.5)

Gubernur Pemerintah Provinsi DKI Jakarta - YM. DR. Fauzi Bowo, yang mengetahui kehadiran para Raja dan Sultan Nusantara di Jakarta, maka sebagai Tuan Rumah DKI Jakarta, mengundang JAMUAN MAKAN MALAM BERSAMA SILATURAHMI NASIONAL RAJA DAN SULTAN NUSANTARA 2009, maka hasil Rapat Kordinasi antara Badan Pekerja Silatnas Raja dan Sultan Nusantara; yang dihadiri oleh; 1) Ketua BP. Silatnas Raja dan Sultan Nusantara - YM.K.R.AT. Mas'ud Thoyib Adiningrat,2) Sekretaris BP. Silatnas Raja dan Sultan Nusantara; Raja Samu Samu VI. De Laatstse Van Koning Stamboom Abubu - Nusa Laut, Maluku - YM. Upu Latu M.L. Benny A. Samu Samu,3) Kasunanan Surakarta Hadiningrat - YM. K.P. Edi Wirabhumi,4) Raja Oma Haruku - YM. Joseph Caleb Pattinama,5) Raja Rohomoni XII Alaka - YM. Fachri Sangadji,6) Kesultanan Banten - YM. Tubagus Ismetullah Al-Abbas dengan pihak Protokol, Humas, Dinas Kebudayaan dan Dinas Pariwisata Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Telah disepakati bahwa (1) Pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menerima dengan mengenakan pakaian khas Betawi,(2) Sajian makanan dan minuman adalah khas Betawi atau Jakarta,(3) Sajian hiburan adalah kesenian dan kebudayaan Betawi, dan bukan hiburan modern,(4) Rencana yang akan menyambut adalah Wakil Gubernur DKI Jakarta - YM. Prijanto, dan akan menyampaikan pemaparan tentang pembangunan kota Megapolitan DKI Jakarta sebelum JAMUAN MAKAN MALAM SILATURAHMI NASIONAL RAJA DAN SULTAN NUSANTARA 2009, (6) Tempat jamuan di Balai Agung DKI Jakarta.
Usai pembukaan SILATURAHMI NASIONAL RAJA DAN SULTAN NUSANTARA 2009 oleh Yth. Presiden Republik Indonesia - YM.DR. H. Susilo Bambang Yudhoyono, didampingi beberapa Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, maka kira-kira pukul 19.00.WIB, rombongan peserta Silaturahmi Nasional Raja dan Sultan Nusantara tiba di Balai Kota DKI Jakarta yang disambut langsung oleh Abang dan None Jakarta diteras Balai Kota DKI Jakarta dan di Balai Kota DKI Jakarta disambut oleh Yth. Wakil Gubernur DKI Jakarta - YM. Prijanto, didampingi oleh istri Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Walikota Jakarta Pusat - Yth. Prof.DR. Silvia dan beberapa pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta lainnya. 
Dalam acara JAMUAN MAKAN MALAM BERSAMA SILATURAHMI NASIONAL RAJA DAN SULTAN NUSANTARA 2009, diawali dengan Sambutan oleh Ketua BP. Silatnas Raja dan Sultan Nusantara - YM. K.R.A.T. Mas'ud Thoyib Adiningrat;" Teriirng puji dan syukur kehadirat Tuhan Y.M.E, atas segala nikmat yang diberikan kepada kita semua, sehingga hari ini kita dapat berkumpul di Balai Agung DKI Jakarta yang indah dan megahini. Bahwa atas perkenan, kearifan, dan kebijaksanaan Yth. Bapak. Gubernur DKI Jakarta - YM. DR. Fauzi Bowo, pada malam hari ini kami Badan Pekerja SIlaturahmi Nasional Raja dan Sultan Nusantara bersama para Raja dan Sultan Nusantara dapat diterima Yth. Wakil Gubernur DKI Jakarta - YM. Prijanto, dan mendapat kesempatan untuk berdialog bahkan dijamu makan malam bersama. Untuk itu kami menghaturkan terima kasih, semoga Tuhan Y.M.E. melimpahkan hidayah dan anugrah kepada Yth. Gubernur DKI Jakarta, Yth. Wakil Gubernur DKI Jakarta beserta seluruh jajaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, selalu sukses dalam menjalankan tugas dan kewajiban mengelola Kota Megapolitan DKI Jakarta.
Kami yang hadir di sini adalah para Raja dan Sultan Nusantara yang baru saja melaksanakan pembukaan SILATURAHMI NASIONAL RAJA DAN SULTAN NUSANTARA 2009, di Istana Merdeka - Jakarta, yang secara resmi dibuka oleh Yth. Presiden Republik Indonesia - YM. DR. H. Susilo Bambang Yudhoyono. Kami hadir dari berbagai penjuru Nusantara  mulai dari Papua, Maluku, Sulawesi, NTB, NTTm Bali, Kalimantan, Jawa dan Sumatera, kurang lebih 150 Raja dan Sultan, Putra Mahkota, Putri Mahkota Pengeran dan Kerabat.
Kemudian Do'a dipimpinan oleh Sultan Kutawaringin - Kalimantan Tengah - YM. Pangeran Muasyiddin, dan Sambutan sekaligus pemaparan pembangunan Kota Megapolitan DKI Jakarta oleh Yth. Wakil Gubernur DKI Jakarta - YM. Prijanto, serta diakhiri dengan foto bersama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar